Koleksi Kata Mutiara Islam Bertambah

Islamic-Quote-of-the-Day_4696.gifWidget “Kata Mutiara Islam Harian” yang diluncurkan bebarapa waktu lalu, alhamdulillah, cukup mendapat hati dari para pengunjung. Ia telah digunakan oleh lebih dari 1000 orang hingga saat ini.

Hari ini saya berkesempatan menambah koleksi kata mutiara yang akan ditampilkan pada widget tersebut. Jika sebelumnya kata mutiara islam berbahasa indonesia hanya berjumlah sekitar 50 hikmah, kini koleksi ini telah bertambah menjadi sekitar 160. Dengan demikian, hikmah dankata mutiara yang muncul akan lebih beragam dan berbedasetiap hari. Saya berharap dapat menambah kata mutiara islam ini menjadi sejumlah hari dalam satu tahun, sehingga benar-benar menjadi widget kata mutiara islam harian.

Berikut ini adalah sebagian dari koleksi kata mutiara tersebut. Saya ambilkan dari yang berawalan huruf A saja. Selebihnya, silakan memasang dan menikmati sajian dari widget kata mutiara islam harian, 🙂

Kata-kata mutiara islam

  • Ada dua perkara yang jika Anda Amalkan, Anda akan mendapatkan kebaikan dunia dan akhirat: Menerima sesuatu yang tidak Anda sukai, jika sesuatu itu disukai Allah. Dan membenci sesuatu yang Anda sukai, jika sesuatu itu dibenci oleh Allah.”
    (Abu Hazim)
  • Ada enam perkara, apabila dimiliki oleh seseorang maka telah sempurnalah keimanannya : (1) memerangi musuh Allah dengan pedang, (2) tetap menyempurnakan puasa walaupun di musim panas, (3) tetap menyempurnakan wudhu walaupun di musim dingin, (4) tetap bergegas menuju mesjid (untuk melaksanakan shalat berjama’ah) walaupun di saat mendung, (5) meninggalkan perdebatan dan berbantah-bantahan walaupun ia tahu bahwa ia berada di pihak yang benar dan (6) bersabar saat ditimpa musibah.”
    (Yahya bin Muadz)
  • Ada tiga golongan orang yang paling menyesal pada hari kiamat : (1) orang yang memiliki budak ketika di dunia, ternyata pada hari kiamat budak tersebut memiliki prestasi amal yang lebih baik darinya, (2) orang yang mempunyai harta tetapi tidak mau bersedekah dengannya sampai ia meninggal dunia, kemudian harta tersebut diwarisi oleh orang yang memanfaatkan harta tersebut untuk bersedekah di jalan Allah, dan (3) orang yang mempunyai ilmu tetapi ia tidak mau mengambil manfaat dari ilmunya, lalu ilmu tersebut diketahui oleh orang lain yang mampu mengambil manfaat darinya.”
    (Sufyan bin ‘Uyainah)
  • Akhlak yang paling mulia adalah menyapa mereka yang memutus silaturahim, memberi kepada yang kikir terhadapmu, dan memaafkan mereka yang menyalahimu.”
    (HR Ibnu Majah)
  • Aku belum pernah melihat orang yang paling lama bersedih daripada al-Hasan. Ia berkata, kita tertawa, sementara bisa jadi Allah yang telah melihat amal-amal yang telah kita perbuat berfirman, ‘Aku tidak mau menerima amal-amal kalian sedikitpun.'”
    (Yunus bin ‘Ubaid)
  • Aku jamin rumah di dasar surga bagi yang menghindari berdebat sekalipun ia benar, dan aku jamin rumah di tengah surga bagi yang menghindari dusta walaupun dalam bercanda, dan aku jamin rumah di puncak surga bagi yang baik akhlaqnya.”
    (HR Abu Daud)
  • Aku menangis bukan karena takut mati atau karena kecintaanku kepada dunia. Akan tetapi, yang membuatku menangis adalah kesedihanku karena aku tidak bisa lagi berpuasa dan shalat malam.”
    (‘Amir bin ‘Abdi Qais)
  • Aku tidak suka menjadi seorang pedagang budak. Akan tetapi, menjadi pedagang budak lebih aku sukai daripada aku menimbun bahan makanan sambil menunggu naiknya harga yang memberatkan sesama muslim.”
    (Yazid bin Maisaroh)
  • Amal yang paling baik adalah yang paling ikhlas dan paling benar. Jika amal itu ikhlas tapi tidak benar, maka tidaklah diterima. Jika amal itu benar tapi tidak ikhlas, juga tidak akan diterima kecuali jika dilakukan secara ikhlas. Ikhlas artinya dilakukan hanya karena Allah. Adapun benar artinya adalah sesuai dengan sunnah (tuntunan dan petunjuk Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam).”
    (Fudhail bin ‘Iyadh)
  • Apa pendapat Anda bila ada seseorang yang pakaiannya terkena air kencing, lalu ia hendak mensucikannya dengan air kencing pula? Mungkinkah air kencing itu dapat mensucikannya? Tentu saja tidak! Kotoran tidak dapat disucikan kecuali dengan sesuatu yang suci. Begitu pula halnya keburukan yang pernah kita lakukan, tidak akan dapat terhapus kecuali dengan memperbanyak melakukan kebaikan.”
    (Sufyan ats-Tsauri)
  • Apabila akhirat ada dalam hati, maka akan datanglah dunia menemaninya. Tapi apabila dunia ada di hati maka akhirat tidaklah akan menemaninya. Itu karena akhirat mulia dan dermawan, sedangkan dunia adalah hina”
    (Abu Sulaiman Ad Daroni)
  • Apabila Anda berharap agar Allah senantiasa menganugerahkan kepada Anda apa-apa yang Anda cintai dan sukai maka hendaklah Anda senantiasa menjaga dan melaksanakan apa-apa yang dicintai dan disukai oleh Allah.”
    (Salah seorang ahli hikmah)
  • Apabila kalian senang Allah ta’ala dan Rasul-Nya mencintai kalian, maka tunaikanlah amanah kalian, dan benarlah jika berbicara, dan bertetanggalah dengan baik kepada tetangga kalian.”
    (HR Imam Suyuthi)
  • Ayahku pernah mengatakan bahwa apabila ‘Ali bin al-Husain selesai berwudhu dan telah bersiap untuk shalat, tubuhnya akan gemetar dan menggigil. Pernah ada seorang lelaki yang bertanya kepadanya tentang hal itu, maka ‘Ali bin al-Husain menjawab, ‘Celakalah Engkau! Tidakkah kau tahu, kepada siapa aku akan menghadap? Dan kepada siapa aku akan bermunajat?'”
    (al-‘Utaibi)

Semoga bermanfaat.

Habib bin Hilal

Habib bin Hilal adalah pengelola dan Editor dari blog ini serta situs Alhabib - Mewarnai dengan Islam.

333 Comments

  1. sungguh untaian kata – kata yang sangat berarti bagi jiwa & hati kami ini yg senantiasa keras dan angkuh..!

  2. Subhanallh kata”nya indah sekali..izin copas ya..trima kasih 🙂

  3. ana pastiin insya allah apabila kita umat islam berpegang pada al-qur'an dan hadis serta ijma para ulama, maka islam akan kembali jaya, spt pd zaman bani abbas

  4. kata-kata mutiara islaminya sangat bagus.. saya sangat suka dgn kata mutiara yang telah tercantum diatas..

  5. ma’af sebelumnya , saya mau copas soalnya kata katanya mendidik ..

  6. Hadits Shohih Bukhori atau Muslim dan lain sebagainya (yang termasuk dalam 7 Perawi hadits)lebih baik .. Agar kebenaran'a Lebih Terjamin .. Afwan .. *Luar Biasa Bagus

  7. saya menyukai kata2 mutiaranya. mohon diijinkan untuk copy paste ya?
    jazakallah khairan katsiran

  8. saya tersentuh dengan kata2 mutiaranya, dan saya menyukainya.
    mohon diperbolehkan untuk copy paste ya?
    jazakallah khoiran katsiran…

  9. mohon izin untuk menyebarkannya …mudah-mudahan menjadi titik terang bagi saudara-saudara kita yang dalam kegelapan….
    Up date terus …..Insya ALLAH bermanfaat…
    JAZZAKALLAHU KHOERO

  10. ass……pak bgus bnget Syiar;y……, smga qt semuanya dapat mlaksanakan'y ….., Amin.

  11. Assalamu'alaikum.,
    pak Ustad minta ijin copy kata" mutiara,, keren abis pak…buat di krim k' tmn" yg laen

  12. namanya aja mutiara selain bagus juga mahal kan harganya,,betul gak,,,,tp bagus kok artikel tambah tahu tentang islam.

  13. Sangat menyentuh hati,,,,,andaikan aq bisa memilikin sifat2 tersebut,,,,,,,,pasti Allah akan tambah sayang padaku…………………………..amiiiiiiiiiiiiiiiiin.

  14. assalamualaikum. . minta kbenaran copy kata2 ini untuk di kongsi brsama kwan2 yg lain. . .
    terima kasih. .

  15. Assalamualaikum..mohom izin 'copy' mutiara kata untuk di dikongsi bersama2 kawan2 yg lain..

  16. Assalamualaikum wr.wb,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,saya izin untuk mengcopy seperti tmen2 yang laen uga ya ^^

  17. Assalamu'alaikum…Pak saya mhn ijin untuk mengcopy kata2 mutiara islaminya.

  18. Suhanallah dng membaca kata mutiara islami kata jadi selalu ingat Allah SAW.

  19. Assalamu'alaikum…Pak saya mhn ijin untuk mengcopy kata2 mutiara islaminya.

  20. INDAH MAKSudnya……mintak kebenaran copy yah,,,,,untuk d manfaat kan…

  21. assalam..
    mohon izin copy ya..utk perkongsian ilmu bersama rakan2..insyallah.. terima kasih ya. 😉

  22. Aslm…bpk yth , mohon izin utk mengcopi kata mutiaranya sbg bahan motivasi . jajakalloh khoiron katsiron

  23. asss….

    bapak izin copy pastex ya…

    mohon juga ditambah kata katax yg menyentuh imanku ni..

    trma ksh…

    • silakan ikuti link atau tautan yang ada di awal artikel, atau pada Artikel Terkait di bagian akhir tulisan.

  24. subhanallah…
    Bagus-bagus banged …

    ustad aq minta yah ^_^
    syukron…

    • SubhanALLAH…..

      Kata''yg Indah n jg bermanfaat bngt…..
      ijin share USTAD….SYUKRON….*~

  25. Asalamualaikum.. untuk para habib yang menciptakan kalimat2 ini..izin copy ya..niatnya untuk dakwah.

  26. Askum,,,,pak mnta izin utk mnulis kta2'x zaw??????
    buat syiar islam DAN Q KRM K TMN2,,,,
    trmakasih zaw..
    Wasakum,,,,,,

  27. Kata mutiaranya bgus2…..
    jd bhn inspirasi bwt lbh baek…sgt bmnfaat. syukron y. n_n

  28. Apakah kata mutiara yang di tampilkan bisa kita ubah sendiri…bagaimana caranya?

  29. makasih mas buat kara mutiara nya moga2 kata mutiara sampai didalam hati kita dan mampu untuk menjalankan dengan baik dan benar….izin tuk mengcopy artikelnya ^_^

  30. assalamu'alaikum, ijin kopas yah? boleh dunk?…………………thx

  31. Assalamualaikum mohon ya pak/bu untuk mengcopynya
    wassalam

  32. assalamualaikum…salam neter sob mohon izin ane mampir di blognya nte mao silaturahim smoga nte berkenan…blog nte bagus ane suka sukses trus sob asskum……

  33. assalamu alaikum,,,,
    mhon izin y pak/ buk, sy tlh mengcopy ny.

  34. Assalamualaikum…………………..maaf telah lancang membuka Blog Alhabib………..
    tp demi siar Islam gpp ya…..untuk kebaikan……

  35. assalamualaikum…mohon izin unt menulis kata2 tersebut unt di smpaikan kepada teman2 bg renungan bersama……….

  36. Asslmkm…..sblmny saya minta ijin shre utk mengcopy kata-kata mutiaranya…..

    • assalamualaikum wbt…ana nak bgtau smua…law nak 2lis assalamualaikum,biarlah lgkp atau pon 2lis lar salam coz law 2lis asslmkm,askum,akum 6t mksod ye jd lain…

  37. assalamualaikum…mohon ijin tuk menulis kata-kata tersebut tuk disebarkan kepada teman2…..

  38. assalamu alaikum ….
    bolehkah saya membacanya terus,,,,, dan selajutnya?

  39. ™assalamua'laikum…
    saya sangat tegejut saat membaca na dan membuat aku jadi lebih baik dar yg sebulum na……™

  40. assalamualaikum..izinkan sy untuk copy info ini..
    terima kasih byk2..