Paling Sering Dilihat

  • Kalender Islam NU Tahun 2023 – Versi PDF (79,740)
    Lembaga Falakiyah Nahdlatul Ulama (LFNU) telah menerbitkan Kalender Islam Tahun 2023 M yang mendasarkan tanggal-tanggal islam dengan hisab imkanur rukyat sesuai kriteria MABIMS yang baru (Kriteria 364). NU memberi tajuk kalender ini sebagai: "Almanak 2023 (1444/1445 H)". Kalender ini meliputi… <a href="https://blog.al-habib.info/id/2016/05/ucapan-mohon-maaf-lahir-batin-diblokir-facebook-kenapa/" class="more-link">Continue Reading <span class="meta-nav">→</span></a>
  • Kalender Islam NU 2022 M dari Lembaga Falakiyah Nahdlatul Ulama (37,604)
    Catatan: [alert]Info 1 Rajab 1443 H (2022 M)[/alert] NU Menetapkan Kriteria Imkan Rukyat Baru: kemungkinan berdampak kepada mundurnya 1 Ramadhan 1443 H menjadi bertepatan dengan Ahad, 3 April 2022. Sebelumnya, Pemerintah RI juga sudah memutuskan untuk menggunakan kriteria yang sama,… <a href="https://blog.al-habib.info/id/2016/05/ucapan-mohon-maaf-lahir-batin-diblokir-facebook-kenapa/" class="more-link">Continue Reading <span class="meta-nav">→</span></a>
  • Koleksi Kata Mutiara Islam Bertambah (34,993)
    Widget "Kata Mutiara Islam Harian" yang diluncurkan bebarapa waktu lalu, alhamdulillah, cukup mendapat hati dari para pengunjung. Ia telah digunakan oleh lebih dari 1000 orang hingga saat ini. Hari ini saya berkesempatan menambah koleksi kata mutiara yang akan ditampilkan pada… <a href="https://blog.al-habib.info/id/2016/05/ucapan-mohon-maaf-lahir-batin-diblokir-facebook-kenapa/" class="more-link">Continue Reading <span class="meta-nav">→</span></a>
Categories: Dari AndaDunia Islam

Ucapan “Mohon Maaf Lahir dan Batin” Diblokir Facebook, Kenapa?

Hari ini, beberapa halaman linimasa Facebook mengirimkan status yang menyatakan bahwa mereka tidak bisa mengirimkan ucapan atau tulisan: Mohon Maaf Lahir dan Batin. Mereka tidak bisa pos tulisan ucapan tersebut di wall Facebook karena diblokir. Banyak yang kemudian bertanya-tanya: ada apa dengan Facebook, kenapa diblok dan mengapa-mengapa lainnya.

Reaksi Atas Blokiran Facebook

Tidak sedikit yang merasa ada sesuatu dengan pihak Facebook. Mereka ber-suuzhon, berburuk sangka bahwa ini merupakan tindakan intoleransi, tidak toleran terhadap umat islam, kaum muslimin yang memang biasa mengucapkan kalimat Mohon Maaf Lahir Batin menjelang puasa Ramadhan dan Lebaran (Idul Fitri).

Mohon Maaf Lahir Batin diblokir Facebook.

Sebagian yang lain mempertanyakan agenda di balik pemblokiran kalimat tersebut.

Mohon Maaf Lahir Batin diblokir Facebook. Agenda tersembunyi terhadap umat islam???

Tidak sedikit pula yang menanggapi pemblokiran ucapan tersebut dengan santai dan bercanda. Misalnya, salah satu netizen menyatakan mungkin belum saatnya mengucapkan kalimat tersebut, karena Lebaran masih jauh. Sebagian lain menimpali, mungkin Facebook masih menunggu sidang itsbat penentuan puasa dan Idul Fitri.

Sementara itu, sebagian yang lain mencoba menggali lebih dalam mengapa ucapan “Mohon Maaf Lahir Batin” tidak bisa dipos. Contohnya, pemberitahuan yang diberikan Facebook saat kita mencoba mempos kalimat tersebut adalah:

[alert type=”danger”]”Kami tidak dapat mengirimkan ini. Ketuk untuk informasi selengkapnya.”[/alert]

[alert type=”danger”] “Action Blocked. Our security system has detected a lot of people are posting the same content, which could mean it’s spam. Please try different post. If you you think you’re seeing this by mistake, please let us know.”[/alert]

Sistem Keamanan Facebook memblokir Ucapan Mohon Maaf Lahir Batin.

[alert type=”danger”]”Aksi diblokir. Sistem pengamanan kami telah mendeteksi banyak sekali orang yang mempos status yang sama, yang bisa berarti ini adalah spam. Silahkan coba pos status lainnya. Jika anda mengira ini adalah sebuah kesalahan, harap beritahu kami.”[/alert]

Dari pemberitahuan Facebook tersebut terlihat bahwa pemblokiran kalimat ucapan maaf lahir batin karena banyak orang yang mengirimkan status yang sama sehingga dianggap sebagai spam oleh Facebook.

Lalu apa solusinya? Kita bisa melaporkan jika apa yang kita akan tulis tersebut bukan spam atau kita bisa mengubah sedikit kalimat tersebut agar tidak sama dengan Mohon Maaf Lahir dan Batin. Misalnya dengan menambahkan satu atau dua kalimat lainnya (biar tidak asal copas dan menunjukkan jati diri…)

Ya, sepertinya memang ini adalah salah satu kelemahan sistem kontrol berdasarkan otomatisasi logika komputer. Semoga jika banyak yang melaporkan bahwa ucapan tersebut bukan spam, pihak Facebook akan melihat ulang pemblokiran ucapan “Mohon Maaf Lahir Batin” tersebut.

Kita tunggu… 🙂

Habib bin Hilal

Habib bin Hilal adalah pengelola dan Editor dari blog ini serta situs Alhabib - Mewarnai dengan Islam.

Recent Posts

Foto-foto Bulan Sabit 1 Jumadil Awal 1446 H

Berdasarkan hisab visibilitas hilal 1 Jumadil Awal 1446 H, bulan sabit pertama akan bisa diamati…

3 minggu ago

Unduh Kalender Islam 2025, Resmi dari Kemenag RI

Kementerian Agama Republik Indonesia telah secara resmi merilis Kalender Islam 2025. Kemenag RI memberi tajuk…

4 minggu ago

Kapan 1 Rabiul Akhir 1446 H Dimulai?

Bulan Rabiul Akhir 1446 H ditandai dengan ijtimak siklus bulan ke-17.344 dalam kalender hijriyah yang…

2 bulan ago

Koleksi Foto Bulan Sabit (Hilal) 1 Dzulhijah 1445 H

Prosesi rukyatul hilal atau melihat hilal awal bulan Dzulhijah telah dilakukan di berbagai negara pada…

6 bulan ago

Hilal Terlihat, Arab Saudi Tetapkan 1 Dzulhijah 1445 H Jatuh Pada Hari Jumat, 7 Juni 2024

Berdasarkan keputusan Mahkamah Agung Arab Saudi kemarin petang waktu setempat, ditetapkan bahwa 1 Dzulhijah 1445…

6 bulan ago

Kapan Idul Fitri, 1 Syawal 1445 H Menurut Hisab dan Rukyat di Indonesia?

Secara hisab Ijtima’ akhir Ramadhan 1445 H. terjadi hari Selasa, 9 April 2024 M, pukul…

8 bulan ago