Puasa Ayyamul bidh adalah salah satu bentuk puasa sunnah yang dianjurkan oleh Rasulullah saw untuk dikerjakan ummat islam.
Puasa sunnah ayyamul bidh adalah puasa yang dilakukan selama 3 hari di tengah-tengah setiap bulan hijriyah. Disebut ayyamul bidh (hari-hari terang/putih) karena di tengah bulan hijriyah adalah masa bulan purnama sehingga malam hari pun menjadi terang oleh cahaya bulan. Jadi, 3 hari selama bulan purnama tersebut seolah-olah terang baik siang maupun malam.
“Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam biasa memerintahkan pada kami untuk berpuasa pada ayyamul bidh yaitu 13, 14 dan 15 (dari bulan Hijriyah).†Dan beliau bersabda, “Puasa ayyamul bidh itu seperti puasa setahun.â€
(HR. Abu Daud no. 2449 dan An Nasai no. 2434)
Sebagian ulama tidak mengharuskan puasa 3 hari setiap bulan itu pada hari-hari putih (ayyamul bidh), di saat bulan sedang penuh (purnama), tetapi bisa kapan saja. Intinya setiap bulan ada 3 hari yang dipakai untuk puasa sunnah.
Mengapa orang yang berpuasa ayyamul bidh itu seperti puasa setahun? Berikut ini adalah penjelasan “matematis” kebaikan dalam islam:
Karena setiap amal kebajikan diganjar oleh 10 kebajikan yang serupa oleh Allah, maka 3 hari puasa setiap bulan setara dengan 3 X 10 hari puasa atau 30 hari. Artinya, puasa 3 hari pada satu bulan setara dengan pahala puasa sebulan penuh. Dan jika itu dilakukan setiap bulan maka setara dengan puasa penuh 12 bulan, alias setahun.
Semoga bermanfaat.
Berdasarkan hisab visibilitas hilal 1 Jumadil Awal 1446 H, bulan sabit pertama akan bisa diamati…
Kementerian Agama Republik Indonesia telah secara resmi merilis Kalender Islam 2025. Kemenag RI memberi tajuk…
Bulan Rabiul Akhir 1446 H ditandai dengan ijtimak siklus bulan ke-17.344 dalam kalender hijriyah yang…
Prosesi rukyatul hilal atau melihat hilal awal bulan Dzulhijah telah dilakukan di berbagai negara pada…
Berdasarkan keputusan Mahkamah Agung Arab Saudi kemarin petang waktu setempat, ditetapkan bahwa 1 Dzulhijah 1445…
Secara hisab Ijtima’ akhir Ramadhan 1445 H. terjadi hari Selasa, 9 April 2024 M, pukul…