Ijtima’ bulan baru astronomis untuk bulan Jumadits Tsani (Jumadil Akhir) 1436 H terjadi pada Jum’at, 20 Maret 2015, jam 16:36 WIB (9:36 UT). Pada petang hari Jumat tersebut, bulan sabit tidak akan bisa dilihat dengan mata dari hampir seluruh muka bumi.
Barulah pada hari Sabtu, 21 Maret 2015, hilal bisa terlihat hampir dari semua negeri sebagaimana tergambar dalam peta kenampakan bulan sabit di bawah ini:
Foto bulan sabit awal Juma dil Akhir 1436 H
Bulan sabit awal bulan Jumadil Akhir 1436 H telah dilaporkan terlihat dan bisa dipotret di berbagai belahan bumi pada petang hari Sabtu, 21 Maret 2015.