Paling Sering Dilihat

  • Kalender Islam NU Tahun 2023 – Versi PDF (74,580)
    Lembaga Falakiyah Nahdlatul Ulama (LFNU) telah menerbitkan Kalender Islam Tahun 2023 M yang mendasarkan tanggal-tanggal islam dengan hisab imkanur rukyat sesuai kriteria MABIMS yang baru (Kriteria 364). NU memberi tajuk kalender ini sebagai: "Almanak 2023 (1444/1445 H)". Kalender ini meliputi… <a href="https://blog.al-habib.info/id/2013/12/akar-kata-kalender-itu-ternyata-praktek-rukyatul-hilal/" class="more-link">Continue Reading <span class="meta-nav">→</span></a>
  • Kalender Islam NU 2022 M dari Lembaga Falakiyah Nahdlatul Ulama (33,108)
    Catatan: [alert]Info 1 Rajab 1443 H (2022 M)[/alert] NU Menetapkan Kriteria Imkan Rukyat Baru: kemungkinan berdampak kepada mundurnya 1 Ramadhan 1443 H menjadi bertepatan dengan Ahad, 3 April 2022. Sebelumnya, Pemerintah RI juga sudah memutuskan untuk menggunakan kriteria yang sama,… <a href="https://blog.al-habib.info/id/2013/12/akar-kata-kalender-itu-ternyata-praktek-rukyatul-hilal/" class="more-link">Continue Reading <span class="meta-nav">→</span></a>
  • Foto-foto Bulan Sabit (Hilal) 1 Muharam 1444 Hijriyah (2022 M) (27,218)
    Bulan Muharam 1444 H telah menghampiri kita. Di hampir seluruh dunia, kalender islam 1 Muharam 1444 H jatuh pada hari Sabtu, 30 Juli 2022 baik melalui proses istikmal (penggenapan bulan Dzulhijah menjadi 30 hari) maupun rukyatul hilal. Di Indonesia, hilal… <a href="https://blog.al-habib.info/id/2013/12/akar-kata-kalender-itu-ternyata-praktek-rukyatul-hilal/" class="more-link">Continue Reading <span class="meta-nav">→</span></a>
Categories: Kalender Islam

Akar Kata Kalender itu Ternyata Praktek Rukyatul Hilal

Baru saja membaca sebuah artikel tentang sejarah kalender atau sistem penanggalan yang dipakai manusia sepanjang masa. Salah satu yang menarik adalah bahwa dahulunya, kebanyakan kebudayaan di dunia itu memakai penanggalan qomariyah atau kalender berbasis pergerakan bulan tidak seperti kalender masehi sekarang.

Nama bulan saja memang kata yang merujuk kepada benda angkasa yang menjadi satelit bumi bernama bulan itu. Di dalam bahasa inggris: month sangat erat dengan moon.

Bulan sabit dalam sebuah relief bangsa kuno.

Kata kalender sendiri berasal dari kebiasaan dalam bangsa Romawi di era abad ke-8 sebelum masehi. Para pendeta besar mereka biasa menjadi rujukan dalam menentukan awal bulan atau tahun. Setiap bulan para pendeta ini melihat kapan bulan sabit (hilal) muncul untuk menetapkan masuknya bulan baru. Mereka melaporkan pengamatan tersebut (rukyatul hilal) kepada raja. Setelah itu diumumkanlah kepada khalayak akan masuknya bulan baru. Proses pengumuman ini berlangsung hingga berabad-abad di Roma dan mereka menyebut hari pertama bulan baru tersebut sebagai KALENDS atau Kalendae yang berakar dari kata calare (mengumumkan, memberitahukan). Dari tradisi inilah kata kalender berakar.

Tidak hanya orang Romawi yang mempraktekkan rukyatul hilal untuk menentukan kalender, orang Celtiks dan Jerman di Eropa serta Babilonia dan Yahudi juga melakukan hal serupa: melihat kapan muncul bulan sabit di awal bulan.

Maha Benar Allah yang telah menginformasikan kepada kita bahwa:

“Sesungguhnya bilangan bulan pada sisi Allah adalah dua belas bulan, dalam ketetapan Allah di waktu Dia menciptakan langit dan bumi, di antaranya empat bulan haram…”

[At Taubah (9): 36]

Rujukan: Other Ancient Calendars

Habib bin Hilal

Habib bin Hilal adalah pengelola dan Editor dari blog ini serta situs Alhabib - Mewarnai dengan Islam.

Recent Posts

Kapan Idul Fitri, 1 Syawal 1445 H Menurut Hisab dan Rukyat di Indonesia?

Secara hisab Ijtima’ akhir Ramadhan 1445 H. terjadi hari Selasa, 9 April 2024 M, pukul…

3 minggu ago

Kapan 1 Ramadan 1445 Dimulai di Tahun 2024 Ini?

Pertanyaan: Kapan 1 Ramadan tahun ini, selalu muncul setiap tahun. Pos ini akan mencoba menjawab…

2 bulan ago

Foto-foto Bulan Sabit (Hilal) 1 Rajab 1445 H

Alhamdulillah, bulan Rajab 1445 H telah menyapa kita. Sesuai dengan peta visibilitas hilal Rajab 1445…

4 bulan ago

Kapan 1 Rajab 1445 H Dimulai?

Bulan Rajab 1445 H tak lama lagi akan menyapa kita. Bulan ke-7 dalam kalender islam…

4 bulan ago

Foto-foto bulan Sabit 1 Jumadilakhir 1445 H

Pos ini akan menghadirkan foto-foto bulan sabit atau foto hilal 1 Jumadil Akhir 1445 H…

5 bulan ago

Kapan 1 Jumadil Akhir 1445 H Dimulai?

Dalam kalender islam, kini kita berada di penghujung bulan yang berarti bulan hijriyah baru, Jumadil…

5 bulan ago